Info SNMPTN : UGM Tak Pertimbangkan Nilai UN

Info SNMPTN : UGM Tak Pertimbangkan Nilai UN

UN Online 2015 tengah heboh masalah kebocoran soal. Adapun UGM menegaskan tidak mempergunakan nilai UN sebagai penentu SNMPTN 2015.

Dikutip dari Harianjogja.comUniversitas Gadjah Mada (UGM) menyatakan nilai Ujian Nasional (UN) tidak menjadi penentu seleksi masuk universitas tersebut.

Dalam Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN) 2015, UGM akan menggunakan prestasi akademik yang dimuat dalam rapor dan telah diunggah di pangkalan data sekolah dan siswa (PDSS), prestasi nonakademik, peringkat siswa, dan rekam jejak sekolah.

Pernyataan tersebut disampaikan Wakil Rektor Bidang Akademik dan Kemahasiswaan UGM, Iwan Dwiprahasto, menyusul kecurigaan terhadap bocornya soal UN melalui Internet. Iwan mengatakan UGM menerima surat elektronik (surel) dari warga Kota Jogja pada Senin (13/4/2015), tentang kebocoran soal UN.

“Pimpinan UGM telah menyepakati UN bukan menjadi penentu hasil SNMPTN di UGM karena UN sedang berlangsung, sementara tahap analisis akhir untuk penetapan hasil final SNMPTN harus siap pekan depan,” kata Iwan, Rabu (15/4/2015) di UGM.
Previous
Next Post »
0 Komentar untuk "Info SNMPTN : UGM Tak Pertimbangkan Nilai UN"

Budayakanlah membaca dan menulis komentar.

 
Powered By Blogger
Back To Top